Kamis, 28 Mei 2020 - 14:21:28 WIB
REVIEWER. KERJASAMA INDONESIA-JEPANG DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN TKI (STUDI KASUS PELATIHAN BAHASA DALAM PROGRAM MAGANG DI TECHNOPARK GANESHA SUKOWATI SRAGEN)
disusun oleh : SETYASIH HARINI
Kategori: Jurnal Nasional - Dibaca: 2 kali
Unduh Dokumen
Abstrak :
KERJASAMA INDONESIA-JEPANG DALAM MENINGKATKAN
KETERAMPILAN TKI (Studi Kasus Pelatihan Bahasa Dalam Program Magang di Technopark Ganesha Sukowati Sragen)
COOPERATION INDONESIA-JEPANG TO INCREASE SKILL OF MIGRANT LABOUR (Case Study Language Training of Internship Programm in Technopark Ganesha Sukowati Sragen)
Setyasih Harini
Christy Damayanti
ABSTRAK
Indonesia merupakan suatu negara yang banyak arus pekerja migrannya sebagai dampak langsung dari kurangnya kesempatan kerja di dalam negeri. Sayangnya banyak diantara mereka yang tidak memiliki keterampilan dan pendidikan yang memadai sehingga menjadi alasan untuk bekerja pada bidang informal. Penelitian ini ingin menjelaskan tentang kerjasama Indonesia-Jepang untuk meningkatkan profesionalisme tenaga kerja migran melalui pelatihan bahasa dalam program magang ke Jepang. Peneliti menggunakan konsep tenaga kerja migran dan teori kerjasama bilateral. Dipilihnya Technopark Ganesha Sukowati Sragen sebagai lokasi penelitian karena memiliki fasilitas modern dan paling lengkap di Jawa Tengah. Subyek penelitiannya adalah instruktur, manajemen, dan peserta dengan teknik pengumpulan data melalui pengamatan, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kerjasama Indonesia-Jepang dapat meningkatkatkan keterampilan tenaga kerja migran dalam bidang bahasa sehingga dapat mempermudah dalam menjalankan pekerjaannya di negara lain.
Kata kunci: pekerja migran, pendidikan keterampilan, kerjasama bilateral
ABSTRACT
Indonesia as a large unofficial migrant labour flows are a direct result of poor economic opportunities for working-class Indonesians within the country itself. As a result, overseas labour migration has become an important avenue for employment of Indonesian citizens. Unfortunetely most of them didn’t have skill and qualified education so it can explain why formal sector employment overall accounts for a relatively small proportion of all employment opportunities. This research explored about bilateral cooperation between Indonesia-Japan to increase professional migrant labour through language training in internship programm to Japan. It used migrant labour concept and bilateral cooperation theory. Technopark Ganesha Sukowati Sragen used as a location of this research because it’s the only modern and complete vocational training center in central Java. Subject research was vocational instructure, management, students in that technopark. Collecting data technique was observation, interview, and documentation. The result showed that bilateral cooperation between Indonesia-Japan that implemented by Technopark Ganesha Sukowati could improved skill of migrant labour to done their work in overseas.
Keywords: migrant labour, vocational training, bilateral cooperation